Strategi Pembentukan Opini Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara dalam Menangkal Pemberitaan Negatif di Media Sosial

Penulis

  • Ary Kisworo Sekolah Staf dan Komando TNI AU
  • Deasy Silvya Sari Sekolah Staf dan Komando TNI AU
  • Eka Tarigan Sekolah Staf dan Komando TNI AU
  • Pujo Widodo Unhan
  • Arifuddin Uksan Unhan

DOI:

https://doi.org/10.54706/senastindo.v4.2022.222

Kata Kunci:

Dispenau, Media Sosial, Pemberitaan Negatif, Opini Publik, Citra

Abstrak

Penelitian ini dilatarbelakangi perkembangan penyebaran informasi khususnya di media sosial yang menjadi tantangan bagi bidang kehumasan dalam mengelola citra dan nama baik lembaga. Di lingkungan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU), hal ini dilaksanakan oleh Dinas Penerangan TNI AU (Dispenau). Adanya pemberitaan negatif mengenai TNI AU menyebabkan Dispenau harus menyusun strategi untuk membangun opini publik dengan cepat dan tepat, sehingga opini publik dapat berubah dengan cepat dari negatif menjadi positif dengan cara pengelolaan media sosial yang tepat. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis strategi yang dilakukan Dispenau dalam menangkal pemberitaan negatif yang ada di media sosial sehingga terbentuk opini yang diharapkan dapat meningkatkan citra TNI AU. Metode yang digunakan yaitu kualitatif dengan pendekatan deksriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner, wawancara, observasi dan studi kepustakaan dan dokumen. Berdasarkan penelitian, penulis mengajukan saran yaitu: Dispenau sebaiknya tetap mempertahankan hubungan baik dengan media massa agar dapat menciptakan opini publik yang baik mengenai TNI AU. Dispenau juga harus mendorong personel TNI AU untuk aktif menggunakan media sosial guna menyebarkan citra positif TNI AU. Selain itu Dispenau harus terus memperbaiki strategi yang sudah dilakukan. Saran terakhir agar Dispenau dapat mendorong Disminpersau dalam hal ini Subdisdiajurit untuk memprioritaskan rekruitmen di jenjang perwira karir, bintara atau tamtama yang mempunyai latar belakang Pendidikan yang berhubungan dengan jurnalistik, desain grafis, conten creator atau video editing sehingga masalah mengenai sumber daya manusia di lingkungan Dispenau dapat teratasi.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2022-10-31

Cara Mengutip

Kisworo, A., Sari, D. S., Tarigan, E., Widodo, P., & Uksan, A. (2022). Strategi Pembentukan Opini Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara dalam Menangkal Pemberitaan Negatif di Media Sosial. Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi Dan Inovasi Indonesia (SENASTINDO), 4, 471–481. https://doi.org/10.54706/senastindo.v4.2022.222