CALL FOR PAPER SENASTINDO AAU 2022.

CALL FOR PAPER OF 3rd SENASTINDO AAU 2022 (Vol. 4, 2022)

Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia Akademi Angkatan Udara (SENASTINDO) merupakan wahana pertemuan ilmiah yang dilaksanakan setiap tahun oleh Akademi Angkatan Udara Yogyakarta. SENASTINDO AAU keempat tahun 2022 ini direncanakan akan dilaksanakan secara hybrid (uring dan daring) yang berpusat di Gedunng Sabang Merauke dan 4 ruangan diskusi paralel dalam Ksatrian Akademi Angkatan Udara, Jln. Laksda Adisutjipto KM 10, Sleman, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta pada tanggal 23 November 2022. Forum ilmiah ini merupakan suatu kegiatan penting untuk menghubungkan kalangan lembaga pendidikan, industri-industri strategis dan pemerintah sebagai unsur pengambil kebijakan dengan akademisi, peneliti, dan praktisi dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia untuk berpacu mempersembahkan berbagai kontribusi ilmiah. Kontribusi dapat berupa salah satu jenis berikut:

  • Makalah penelitian yang menjelaskan kontribusi penelitian yang original berhubungan dengan Perang Modern.
  • Makalah eksplorasi yang memperkenalkan ide-ide baru dan arah untuk penelitian dengan menganalisis keadaan untuk membangun Sumber Daya Manusia di lembaga pendidikan di era transformasi digital, mengidentifikasi kesenjangan yang perlu diatasi, dan memperkenalkan pendekatan sebagai sarana untuk menjembataninya.
  • Kasus-kasus yang menggambarkan masalah atau tantangan lembaga pendidikan, menghubungkannya dengan domain Perang Modern maupun transformasi digital yang lebih luas dan memberikan wawasan yang berguna bagi para praktisi dan cendekiawan.
  • Naskah-naskah hasil penelitian Tugas Akhir yang dapat diproyeksikan mendukung kemajuan teknologi yang dapat dikaitkan dengan dukungan secara langsung maupun tidak langsung terhadap perang modern di era transformasi digital.

Semua makalah yang dikirimkan akan ditinjau (peer-reviewed) oleh panitia program.

TEMA SEMINAR

Peran Lembaga Pendidikan Dalam Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia Guna Menghadapi Ancaman Perang Modern di Era Transformasi Digital”.

TOPIK-TOPIK SEMINAR

SENASTINDO 4 AAU 2022 menerima Artikel yang mencakup topik (tapi tidak hanya terbatas pada):

TEKNIK AERONAUTIKA/DIRGANTARA antara lain: Aerodinamika, Material dan Komposit, Kelistrikan dan Instrumen Pesawat Terbang, Avionik, Flying Control, dsb.

TEKNIK ELEKTRO antara lain: Sistem Mikroelektronik, Instrumentasi Industri, Optoelektronik, Perancangan Rangkaian Analog, Desain dan Teknologi ASIC, Desain dan Teknologi FPGA, Sensor dan Transducer, Sistem Pembangkit Energi Listrik, Sistem Transmisi dan Distribusi, Sistem Proteksi Listrik, Tegangan Tinggi, Mesin-mesin Listrik, Elektronika Daya, Energi Terbarukan, Modulasi dan Pemrosesan Sinyal Digital, Teori Informasi dan Pengkodean, Saluran Transmisi, Antena dan Propagasi Gelombang, Komunikasi Bergerak dan Nirkabel, Sistem dan Jaringan Komunikasi, Teknologi Jaringan Telekomunikasi.dsb.

TEKNIK INDUSTRI antara lain: Ilmu Ergonomi Industri, Industri Pertahanan, dsb.

TEKNIK KIMIA antara lain: Kimia bahan eksplosif, Kimia teknik, dsb.

TEKNOLOGI INFORMASI & KOMUNIKASI antara lain: Sistem Informasi, Rekayasa Perangkat Lunak, Arsitektur Komputer, Jaringan Komputer, Security & Cryptography, Mobile & Cloud Computing, Quality of Service (QoS), Network Programming, Remote Sensing & GIS, Pemodelan dan Simulasi, Multimedia Processing, Teknologi Informasi dan Aplikasi, dsb.

DRONE & ROBOTIKA antara lain: Control theory and applications, embedded system, mechatronic and robotic, Unmanned Aerial System (UAS), mobile robotics, artificial intelligent, neural network, fuzzy logic, intelligent system, swarm intelligent, genetic algorithm, soft robotic, dsb.

CYBER antara lain: Teknik Hacking, Cyber Defense, Cyber Security, Cyber Attack System

Pertahanan antara lain: Industri Pertahanan, Konsepsi Pertahanan, Perang Modern, Sumber Daya Manusia, dsb.

WAKTU SEMINAR (TIME)

Rabu, 23 November 2022

LOKASI SEMINAR (VENUE)

Seminar Umum dilaksanakan hybrid semi virtual menggunakan virtual room yang terpusat di Gedung Sabang Merauke, Jl. Laksda Adisutjipto KM 10, Sleman, Yogyakarta. Seminar Paralel dilaksanakan di Virtual Room AAU, sudah disediakan  v4irtual room dan ruangannya yang berada di Departemen Aeronautika AAU sebagai berikut:

  • Virtual Room "Sukhoi" (Ruang Tanggon AAU)
  • Virtual Room "F-16" (Ruang Tanggap)
  • Virtual Room "Hercules" (Ruang Trengginas)
  • Virtual Room "Super Puma" (GSM)